Pemberdayaan Civitas SMK Al Wutsqo dalam Pembentukan Tim Pemberantasan dan Pencegahan Kekerasan Seksual

Penulis

  • Ade Nahdiatul Hasanah Universitas Serang Raya
  • Devryan Dafa Musdiono Universitas Serang Raya
  • Alief Faisal Ardiansyah Universitas Serang Raya
  • Sari Sunarsih Universitas Serang Raya
  • Wahyu Nur Hidayat Universitas Serang Raya
  • Muhammad Akmal Universitas Serang Raya

DOI:

https://doi.org/10.30656/senama.v1i.16

Kata Kunci:

TPPKS, 3 Dosa Besar Pendidikan, Pendidikan, Karakter

Abstrak

Kegiatan pengabdian ini membahas tentang pembentukan Tim Pemberantasan dan Pencegahan Kekerasan Seksual dilingkungan sekolah menengah atas SMK Al Wutsqo, serta peningkatan nilai-nilai karakter pelajar merdeka melalui sosialisasi 3 dosa besar pendidikan. Tujuan dilaksanakan program pembentukan TPPKS adalah untuk menjadi wadah organisasi sekolah dengan siswa yang menjadi korban kekerasan baik secara verbal (bullying), kekerasan seksual maupun tindakan intoleransi. Sedangkan tujuan dari sosialisasi 3 dosa besar pendidikan tentunya sebagai materi kepada siswa maupun sekolah dalam menganalisa serta melakukan pencegahan terhadap kasus-kasus yang dapat terjadi. Metode yang digunakan adalah melalui FGD dan juga sosialisasi berupa seminar. Dihasilkan pembentukan TPPKS SMK Al Wutsqo yang terdiri dari guru, tenaga pendidik dan wali murid, serta terlaksananya penanaman karakter siswa merdeka belajar agar terbebas dari tindakan dosa pendidikan.

Diterbitkan

2024-10-18